Inter Milan Rilis Jersey Tandang dari Limbah Plastik, Ada Indonesia di Kostum Lukaku dkk
Seragam tandang yang akan dipakai Lautaro Martinez dkk dilengkapi dengan celana dan kaus kaki warna putih.
Tak jauh berbeda dari kostum kandang Inter Milan, jersey tandang Nerazzurri ini merupakan bentuk inisiatif Nike Move to Zero yang mengampanyekan penggunaan bahan berkelanjutan dengan emisi karbon rendah.
Karenanya, 95 persen kostum tandang Nerazzurri terbuat dari daur ulang botol plastik.
Proyek revolusioner ini menyatukan kinerja tinggi dan filosofi produksi yang menempatkan pengurangan dampak lingkungan negatif sebagai inti dari esensinya.
Seragam tandang baru akan dipamerkan skuad Nerazzurri saat bertandang ke markas lawan di pertandingan pekan pertama Liga Italia Lecce vs Inter Milan pada Minggu (14/8/2022) WIB.
Jersey ini juga ditampilkan dalam tur Inter Milan Women di Amerika Serikat pada 7-14 Agustus 2022.
Terkait penjualan, jersey away Inter Milan baru tersedia pada awal September di toko dan situs resmi Inter dan Nike.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar